3

27 Dresses [2008]

Label: ,

Subtitle ini direquest oleh Rudi Widodo [Pay per Request]. Dalam film ini Katherine Heigl, si cantik Dr. Izzy dalam serial GREY'S ANATOMY itu menjadi pemeran utama. Dikisahkan, Jane (Katherine Heigl) adalah seorang wanita muda yang kesepian meskipun memiliki banyak sekali harapan dalam kehidupan cintanya. Ia jatuh cinta pada bosnya (Ed Burns), yang memperlakukannya bagaikan sepotong keset kaki yang mahal.

Jane selalu memimpikan kehidupan cinta yang romantis. Sayang pernikahan impiannya tak kunjung tiba. Bahkan sering kali Jane menjadi perancang pernikahan teman-temannya. Ia telah menjadi pendamping mempelai wanita sebanyak 27 kali.

Ia menghadapi dilema terbesarnya ketika pria yang diam-diam disukainya, bertunangan dengan saudara perempuannya, Tess (Malin Akerman).

Kevin (James Marsden) adalah pria lajang yang menulis di sebuah kolom pernikahan di New York Journal. Ketika mereka akhirnya bertemu, tentu Anda sudah bisa menebak akhir ceritanya.

Film yang disutradarai Anne Fletcher dan ditulis Aline Brosh McKenna ini memang mengambil tema klasik kisah cinderella. Sang cinderella bertemu pangeran tampan. Mereka pun jatuh cinta (meski dalam film ini proses jatuh cintanya rada berbelit-belit), akhirnya mereka menikah, dan hidup berbahagia selamanya.

Film dengan tema umum dan memiliki alur sangat sederhana, bahkan penonton dapat menebak jalan cerita selanjutnya, bagaimana mungkin bisa mendapat box office? Jawabannya bisa anda dapatkan saat menontonnya.

Bagi yang tidak menyukai film romantis, tapi terpaksa menemani pasangan, jangan khawatir bosan karena film ini tak melulu adegan romantis tapi juga dibumbui humor dan dialog-dialog cerdas.

Download Subtitle Indonesia : DVDRip-NeDiVx/Bluray-REFiNED
Download Film : DVDRip-NeDiVx

3

The Chronicle Narnia : The Voyage of The Dawn Treader [2010]

Label: ,

Subtitle ini direquest oleh Sprimes Wei [Pay per Request]. Edmund Pevensie (Skandar Keynes) dan Lucy Pevensie (Georgie Henley) kembali harus berurusan dengan negeri dongeng saat secara tidak sengaja sebuah lukisan tiba-tiba saja membawa mereka kembali ke negeri Narnia. Sepertinya kedatangan dua bersaudara ini juga diharapkan oleh warga Narnia karena negeri ini sedang menghadapi masalah besar dan bantuan Pevensie bersaudara jelas akan diperlukan.

Saat sedang melihat-lihat sebuah lukisan, tiba-tiba saja lukisan ini hidup dan menelan Edmund dan Lucy. Bukan hanya mereka berdua, Eustace Scrubb (Will Poulter) pun ikut terbawa ke negeri Narnia. Mereka masuk ke negeri dongeng ini dan kembali bertemu dengan Caspian (Ben Barnes) yang kini telah menjadi raja dan sedang dalam perjalanan mencari tujuh orang bangsawan yang hilang.

Petualangan berawal di Lone Island dan berlanjut hingga ke ujung dunia. Dalam petualangan ini, banyak yang terjadi dan salah satunya adalah saat Eustace berubah menjadi naga karena kesalahannya. Berhasilkah mereka menemukan ketujuh bangsawan yang hilang ini? Atau perjalanan kali ini tak akan membawa hasil apapun?

THE CHRONICLES OF NARNIA: THE VOYAGE OF THE DAWN TREADER ini boleh saja jadi bagian yang ketiga dari THE CHRONICLES OF NARNIA tapi film ini juga punya nilai lebih lantaran ini untuk pertama kalinya film NARNIA diproduksi dalam format tiga dimensi alias 3D. Film ini juga sekaligus menandai beralihnya produksi dari Disney ke 20th Century Fox. Dan jangan lupa, kali ini posisi sutradara tak lagi dipegang oleh Andrew Adamson namun beralih ke tangan Michael Apted.

NARNIA memang bukan satu-satunya film fantasi yang beredar tahun ini. Sebelumnya ada bagian pertama dari HARRY POTTER AND THE DEATHLY HALLOWS yang juga baru saja dirilis beberapa pekan lalu. Malahan bisa dibilang HARRY POTTER adalah pesaing ketat NARNIA saat ini dan masih belum bisa ditebak apakah NARNIA sanggup menggeser posisi HARRY POTTER yang sekarang bertengger di puncak tangga box office. Yang pasti NARNIA memang punya fans setia sendiri dan perkembangan yang terjadi di bagian ketiga ini cukup memuaskan.

Kalau HARRY POTTER memilih untuk memperlambat tempo, NARNIA justru memilih sebaliknya. Dibandingkan dengan dua bagian sebelumnya, THE CHRONICLES OF NARNIA: THE VOYAGE OF THE DAWN TREADER ini terasa lebih rancak. Tentu saja ini karena campur tangan Apted yang baru bergabung sebagai sutradara. Langkah ini membuat NARNIA jadi lebih renyah dan enak ditonton.

Dari sisi special effect, sepertinya tidak ada masalah yang terlalu berarti dengan film ini meski di saat yang sama tidak ada yang terlalu istimewa pula. Para aktornya jelas sudah teruji pada dua film sebelumnya meski tetap saja nama Liam Neeson terasa lebih menonjol walaupun ia hanya menyumbangkan suaranya saja sebagai Aslan (kapanlagi.com)

Download Subtitle Indonesia : Bluray-CHD
Download Film : BRRip-LTRG

5

The Next Three Days [2010]

Label: , ,

Subtitle ini direquest oleh Sprimes Wei {Pay per Request]. Kehidupan yang sebelumnya terasa begitu sempurna tiba-tiba saja jadi berantakan saat John Brennan (Russell Crowe) harus menghadapi guncangan besar dalam keluarganya. Laura (Elizabeth Banks), istri John, dituduh melakukan kejahatan yang tak pernah ia lakukan. Dalam sekejap mata hidup John berubah dan hanya cinta yang bisa menyelesaikan segalanya.

John tak mau menyerah meskipun ia harus membagi waktu antara menjadi dosen, merawat anak mereka sekaligus mencari cara untuk membuktikan bahwa Laura tak bersalah. Walaupun John sudah menempuh segala cara namun Laura tetap saja terbukti bersalah dan harus menjalani masa hukuman. Di saat kritis ini, Laura jadi punya tendensi untuk bunuh diri dan ini makin membuat John resah.

Kini pilihan John semakin terbatas. Ia tak mungkin membiarkan istrinya mendekam dalam penjara namun segala cara sudah ia tempuh dan hasilnya tetap tak ada. Satu-satunya cara yang tersisa adalah dengan merancang skenario untuk melarikan Laura dari penjara. Berhasil atau gagal, rencana ini tetap saja akan menghancurkan segala yang telah ia miliki namun di titik ini John sepertinya sudah tak peduli lagi.

Review
Di atas kertas, THE NEXT THREE DAYS ini memang cukup menjanjikan. Ide dasarnya cukup kuat untuk dibuat sebuah film thriller. Seorang pria biasa, karena cintanya, mencoba untuk membebaskan istrinya yang sedang mendekam di dalam penjara karena tuduhan pembunuhan yang tak pernah ia lakukan. Tentu saja 'kemenangan awal' ini bukan jaminan bahwa THE NEXT THREE DAYS bakal jadi film yang bagus. Ada beberapa faktor yang masih harus dipertimbangkan.

Masalah pertama yang dihadapi film ini adalah penjabaran dari ide dasar tadi menjadi sebuah alur cerita yang bagus tanpa kehilangan tensinya. Salah satu penyebab gagalnya alur kisah yang ditawarkan film ini adalah terlalu banyaknya unsur kebetulan. Dalam kasus tertentu unsur kebetulan ini masih bisa ditolerir selama ia tidak berpengaruh banyak pada alur utama. Celakanya dalam film ini justru unsur kebetulan ini yang melekat kuat di alur utama.

Masalah kedua adalah kesalahan casting. Kita semua jelas sudah tahu kualitas akting Russell Crowe dan Elizabeth Banks. Elizabeth Banks memang tak terlalu jadi masalah. Ia bisa memerankan karakter Laura dengan baik. Yang sedikit mengganjal mungkin adalah Russell Crowe. Walaupun tak ada yang salah dengan akting Crowe namun sepertinya ia kurang pas memerankan sosok pria biasa yang berusaha keras melakukan segalanya untuk membebaskan istrinya. Entah kenapa namun sepertinya Crowe jauh lebih pantas memerankan tokoh antagonis seperti dalam BODY OF LIES (Kapanlagi.com)

Download Subtitle Indonesia : DVDRip-AMiABLE/Bluray-TWiZTED
Download Film : DVDRip-AMiABLE

4

Faster [2010]

Label:

Subtitle ini direquest oleh Sprimes Wei [Pay per Request]. Satu-satunya yang menyebabkan Driver (Dwayne Johnson) harus mendekam di dalam bui hanyalah pengkhianat. Rencana membobol bank yang semula sudah dirancang dengan baik itu akhirnya malah jadi berantakan dan Driver harus mendekam di balik jeruji besi. Bukan hanya itu, Driver juga harus merelakan saudaranya mati dalam perampokan maut itu.

Sepuluh tahun lewat sudah dan kini Driver telah bebas. Tapi Driver tak bisa melenggang begitu saja. Ia punya tugas. Sepuluh tahun ia memupuk dendam pada orang-orang yang bakal merasakan pembalasannya dan kini ia harus menyelesaikan tugas yang telah tertunda selama satu dasawarsa ini. Meski Driver sudah merancang semuanya, masih saja ada yang luput dari perkiraan Driver.

Ada dua orang ternyata masih memburu Driver. Yang satu adalah seorang polisi yang hanya punya waktu dua hari lagi sebelum pensiun sementara satunya adalah seorang pembunuh yang tergila-gila pada seni membunuh. Saat Driver harus menjalankan tugasnya sembari berusaha menghindar dari dua orang yang memburunya ini, Driver sadar kalau selama ini ternyata daftar yang ia susun belum lengkap. Masih ada tugas yang harus diselesaikan Driver.

Review
Dari judul dan poster digunakan saja bisa ditebak kalau film ini adalah film yang tak memerlukan pemikiran terlalu dalam. Anda bisa menikmati aksi laga para aktornya tanpa harus dipusingkan dengan plot dan lain sebagainya. Kesan itu jadi hilang saat film berjudul FASTER ini mulai bergerak maju. Sepertinya sang sutradara berusaha untuk membuat film ini jadi lebih 'serius'.

Yang pasti George Tillman, Jr. yang dipercaya jadi sutradara mencoba membuat film ini lebih dari sekedar film action. Tillman mencoba membuat tiga karakter utama dalam film ini menjadi lebih dari sekedar karakter dua dimensi seperti pada kebanyakan film laga. Sayangnya, trik ini kurang efektif dan terasa tak lebih dari sekedar pamer adegan. Celakanya ini malah jadi masalah karena tempo jadi sedikit lamban.

Lamban jelas sudah bertentangan dengan misi film yang tercantum pada judulnya, FASTER. Terlepas dari itu, keputusan untuk tidak memberikan terlalu banyak dialog memang tepat. Paling tidak, Dwayne Johnson bisa lebih efektif memerankan karakter dingin penuh dendam dalam film ini. Billy Bob Thornton pun bermain dengan baik, begitu juga dengan Oliver Jackson-Cohen. (Kapanlagi.com)

Download Subtitle Indonesia : DVDRip-ARROW/BRRip-HDLiTE
Download Film : DVDRip-ARROW

5

The Tourist [2010]

Label: , ,

Subtitle ini direquest oleh Sprimes Wei [Pay per Request]. Bertemu seorang wanita cantik di dalam kereta api bisa jadi adalah awal sebuah liburan romantis di Italia. Tapi jangan terburu yakin dulu karena bisa jadi juga ini adalah awal dari serentetan malapetaka yang bakal terjadi. Setidaknya, yang terakhir inilah yang dialami oleh Frank Tupelo (Johnny Depp) saat ia berangkat berlibur ke Italia.

Saat dalam kereta, dalam perjalanan, Frank bertemu seorang wanita cantik bernama Elise Ward (Angelina Jolie). Dari percakapan basa-basi, keduanya mulai semakin akrab. Buat Frank, ini adalah kesempatan buat melupakan patah hati yang baru saja ia alami, apalagi Elise sepertinya juga membuka peluang untuk sebuah hubungan romantis. Tanpa sepengetahuan Frank, Elise ternyata punya agenda sendiri.

Elise adalah kekasih seorang penjahat besar yang jadi buronan di empat belas negara. Tak ada orang yang tahu siapa penjahat yang dikenal dengan nama Alexander Pearce ini. Tak seorang pun bisa mengenali wajahnya. Sayangnya, polisi sudah menyiapkan jebakan. Polisi tahu kalau Alexander tak akan pernah lama jauh dari Elise dan karena itu Alexander meminta Elise mendekati seorang pria agar polisi mengira kalau pria itu adalah Alexander.

Review
Apa lagi yang kurang? Film ini mengambil lokasi syuting di Venice dan Paris yang jelas adalah dua tempat terindah di dunia ini. Dua tokoh utama dalam film ini adalah aktor dan aktris yang bisa dibilang paling hot belakangan ini. Selain itu masih ada nama-nama besar lain yang menjadi pendukung film ini. Sang sutradara sempat mendapatkan penghargaan Oscar dan film ini juga diadaptasi dari film berjudul ANTHONY ZIMMER yang mendapat pujian dari kritikus film.

Sayangnya, kemenangan di atas kertas ini tak bisa ditransfer dengan baik ke layar. Yang pasti banyak karakter yang sebenarnya penting, termasuk Frank dan Elise yang sepertinya tak terbentuk dengan baik. Bisa jadi naskah memang tak memberikan cukup ruang buat para aktornya untuk mengembangkan karakter namun yang pasti chemistry antara Depp dan Jolie adalah salah satu yang paling mengganggu di antara masalah yang ada pada film ini. Parahnya lagi, dialog yang ada juga sepertinya tak banyak membantu membuat film ini jadi lebih menarik daripada sekedar tontonan visual semata.

Meski sedikit membingungkan rasanya menonton ANTHONY ZIMMER masih lebih memuaskan ketimbang menyaksikan THE TOURIST ini.

Download Subtitle Indonesia : BDRip-DASH/Bluray-Mysilu
Download Film : [Movshare CD1,CD2]

4

Tangled [2010]

Label: , ,

Flynn Rider (Zachary Levi) mengira ia telah menemukan tempat persembunyian ideal saat ia melihat menara yang tinggi menjulang di hadapannya. Celakanya, ternyata menara tinggi ini bukannya menjadi tempat persembunyian sempurna tapi malah membuat Flynn harus berurusan dengan seorang gadis cantik yang telah lama menghuni menara itu.

Rapunzel (Mandy Moore) telah berada di menara tersebut seumur hidupnya. Ia tak pernah melihat indahnya dunia di luar menara sempit itu. Sejak kecil ia telah diculik dan ditahan di dalam menara yang telah menjadi rumahnya ini. Saat melihat, Flynn, Rapunzel melihat kesempatan buat keluar dari menara itu dan melihat indahnya dunia.

Dengan segala macam cara Rapunzel pun berusaha membujuk Flynn Rider untuk membawanya turun dari puncak menara dan melihat lentera-lentera terang yang selalu ia lihat setiap tahunnya. Tentu saja perjalanan menuju ibu kita ini bukanlah perjalanan yang mudah belum lagi mereka berdua masih harus turun dari puncak menara dalam keadaan selamat.

Review
Kalau kisah di atas terasa akrab di telinga, Anda tidak salah. Film buatan Walt Disney Animation Studios ini sebenarnya mengangkat kisah klasik berjudul Rapunzel. Bahkan awalnya pun Disney bermaksud menggunakan judul aslinya meski akhirnya judul TANGLED yang akhirnya digunakan. Seperti biasa, soal animasi Disney tahu persis formula yang tepat untuk merangkul penonton dari berbagai usia. Jadi, bisa dipastikan TANGLED ini bakal mampu mengembalikan modal pembuatan film ini sekaligus mendatangkan keuntungan lumayan besar buat Disney.

Dari sisi visual, TANGLED ini memang tak ada masalah. Kualitas animasi Disney memang sudah teruji dan tak ada alasan untuk mempermasalahkannya kali ini. Tentu saja ini bukan satu-satunya andalan Disney kali ini. Para pengisi suara termasuk Mandy Moore bekerja dengan baik. Mereka mampu menghembuskan roh ke dalam karakter-karakter animasi ini dan membuatnya seolah benar-benar hidup.

Dari sisi alur kisah, Dan Fogelman, yang dipercaya menulis naskah film ini sepertinya tak mau terikat dengan kisah karya Brothers Grimm itu. Meski secara garis besar cerita yang diusung tetap sama namun Fogelman masih berani bermain-main dengan mengubah beberapa detail dari kisah ini. Hasilnya ternyata lebih mantap. Paling tidak, kisah yang berusia hampir dua abad ini terasa lebih fresh dan relevan dengan situasi saat ini (kapanlagi.com)

Download Subtitle Indonesia : BRRip-ViSiON/Bluray-CHD
Download Film : Movshare